Pengetahuan apapun yang muncul melalui perintah dan pendapatan didalam dunia ini adalah pengetahuan “tubuh”. Pengetahuan yang muncul setelah kematian adalah pengetahuan “religius”. Mengetahui apakah “Aku adalah Tuhan” adalah pengetahuan tubuh, menjadi “Aku adalah Tuhan” adalah pengetahuan religius. Melihat kobaran dan cahaya lampu adalah pengetahuan tubuh, membakar kedalam kobaran atau cahaya lampu adalah pengetahuan religius, segala sesuatu yang “melihat” adalah pengetahuan religius, segala sesuatu yang “mengetahui” adalah pengetahuan tubuh.
Engkau mengatakan yang nyata adalah melihat dan pandangan, seluruh pengetahuan lain adalah pengetahuan imajinasi mental. Sebagai contoh, arsitek memikirkan citra bangunan sekolah. Tidak peduli betapa betul gagasannya, itu masih sekedar citra mental. Ia menjadi kenyataan hanya ketika sekolah itu terbangun. Tidak, ada perbedaan antara citra dan rupa. Citra Abu-Bakar, Umar, Usman atau Ali lebih unggul daripada citra para sahabat. Ada perbedaan besar antara satu citra dengan yang lainnya. Seorang arsitek ahli membayangkan pondasi rumah dan bukan arsitek membayangkan hal serupa, tetapi ada perbedaan besar antara keduanya karena citra arsitek lebih dekat pada kenyataan.
Sama halnya, pada sisi lain, didalam dunia kenyataan dan pandangan, terdapat perbedaan tidak terbatas antara pandangan satu dengan yang lainnya. Maka ketika mereka mengatakan ada tujuh ribu hijab kegelapan dan tujuh ribu hijab cahaya disana, segala sesuatu itu yang menegakkan dunia citra mental adalah hijab kegelapan dan segala hal yang menegakkan dunia kenyataan adalah hijab cahaya. Meski demikian, orang tidak dapat membuat perbedaan apapun diantaranya atau mempertimbangkan hijab kegelapan, yang adalah citra mental karena kelembutan agungnya. Meskipun terdapat perbedaan besar dan dan mahabesar didalam kenyataan seperti itu, orang tidak dapat mendalami perbedaan keduanya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Yoga-Kundalini Upanishad Bab III
1. Melana-Mantra: Hrim, Bham, Sam, Pam, Pham, Sam, Ksham. Kelahiran teratai (Brahma) berkata: “O Shankara, (di antara) bulan baru (hari pert...
-
Orang-orang yang sedang belajar disuatu tempat berpikir bahwa jika mereka telah datang ditempat itu, mereka harus melupakan pelajaran yang d...
-
KATA PENGANTAR Petunjuk latihan ini dibuat dengan tujuan memberikan kesempatan pada orang-orang yang berminat untuk menguasai bioenergi (qi/...
-
“Jadilah diri sendiri” – biasanya ditemani sugesti yang lain seperti “tenanglah” atau “jangan khawatir” – kedengarannya adalah nasehat yang ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar